English
Bahasa Indonesia
You are here
Prodi S1 Pendidikan IPA UNY Laksanakan Visitasi Audit Mutu Internal 2025 untuk Perkuat Kualitas Akademik
Primary tabs

Yogyakarta, 29 Agustus 2025 – Program Studi S1 Pendidikan IPA FMIPA Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) melaksanakan Visitasi Audit Mutu Internal (AMI) Tahun 2025 secara daring melalui Zoom. Kegiatan ini menghadirkan auditor Dr. Ir. Bayu Rahmat Setiadi, M.Pd. dan Hardian Wahyu Widianto, S.Sos., MPA serta diikuti oleh koordinator prodi dan dosen-dosen. Kegiatan dibuka oleh Koordinator Prodi yang menegaskan pentingnya AMI sebagai langkah evaluasi menuju peningkatan mutu berkelanjutan. Auditor memberikan apresiasi terhadap berbagai perbaikan yang telah dilakukan, termasuk pembaruan Statuta, RKAT, laporan AMI tahunan, serta kegiatan visiting professor yang telah dipublikasikan di laman resmi prodi. Hasil temuan mencakup perlunya analisis pengukuran CPMK, peningkatan penelitian kolaboratif internasional, penyusunan laporan evaluasi CPL, dan optimalisasi produktivitas paten. Selain itu, keterlibatan mahasiswa dalam penelitian dan PkM dinilai sudah baik, namun tetap perlu diperluas. Kegiatan ini menjadi wujud komitmen Prodi S1 Pendidikan IPA FMIPA UNY dalam menjaga kualitas akademik, memperkuat jejaring kerja sama internasional, serta mendorong pencapaian indikator mutu yang lebih unggul di tahun mendatang.
Kontak Kami
Program Studi Pendidikan IPA
FMIPA Universitas Negeri Yogyakarta
Kampus Karangmalang Yogyakarta 55281
Email: s1pend_ipa@uny.ac.id
Instagram: @depdikipauny

Copyright © 2025,

