Seminar Nasional Pendidikan IPA 2018

Tema : "Inovasi Pembelajaran IPA Menuju Pembentukan Karakter Kebangsaan"
Pendaftaran online melalui : http://semnasjurdikipa.uny.ac.id/
Penyelenggara : Jurusan Pendidikan IPA
Tanggal Kegiatan : 3 November 2018

Pendaftaran pemakalah dan non-pemakalah gelombang 2 dibuka dengan deadline sebagai berikut :

Pendaftaran pemakalah dan non-pemakalah sampai tanggal 15 Oktober 2018.
Batas akhir pengumpulan abstrak sampai tanggal 15 Oktober 2018.
Pengumuman hasil seleksi abstrak tanggal 19 Oktober 2018.
Pembayaran non-pemakalah sampai tanggal 20 Oktober 2018.
Pembayaran pemakalah sampai tanggal 24 Oktober 2018.
Batas akhir pengumpulan fullpaper tanggal 24 Oktober 2018.

Latar belakang : 
Pendidikan memegang peran penting dalam menghasilkan learning outcome secara menyeluruh baik aspek kognitif, psikomotorik maupun afektif untuk menghadapi tantangan dalam perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi di abad 21. Generasi muda milenial Indonesia harus mampu bersaing menjawab tantangan abad tersebut dengan tetap menjunjung tinggi karakter kebangsaan. Pembentukan karakter menjadi hal yang substansi dalam menggerakkan perilaku manusia yang positif. Pendidik memegang peran penting dalam mencetak generasi berkualitas yang memiliki karakter kuat selain memiliki keterampilan dan kognitif memadai. Pendidik diharapkan dapat mengemas pembelajaran yang inovatif dan membantu membentuk dan mengembangkan sikap positif sehingga peserta didik memiliki karakter serta jati diri ke Indonesiaan yang tangguh.
Pembelajaran IPA di SMP dikembangkan sebagai mata pelajaran integrative science yang berorientasi aplikatif, mengembangkan kemampuan berpikir, menumbuhkan rasa ingin tahu, membangun sikap peduli dan bertanggung jawab terhadap lingkungan alam serta sosial maupun kemampuan yang berkaitan dengan ketrampilan abad 21. Pembelajaran IPA dapat digunakan sebagai tools untuk mengembangkan domain sikap, pengetahuan dan keterampilan. Oleh sebab itu sangat diperlukan suatu inovasi dalam pembelajaran IPA sesuai dengan tuntutan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi dengan tanpa meninggalkan karakter yang mencerminkan identitas kebangsaan kita. Inilah perlunya kajian ilmiah untuk bertukar pikiran melalui publikasi hasil penelitian dan kajian