Merangkai Ilmu dan Iman: Workshop DBUS Tingkatkan Pembelajaran IPA Berbasis Spiritual di Gunungkidul
Submitted by admin on Thu, 2025-08-07 19:08Dalam rangka memperkaya pembelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) dan mencetak karakter siswa yang utuh, kegiatan lanjutan Program Pengabdian Masyarakat Universitas Negeri Yogyakarta (PPM UNY) bekerja sama dengan MGMP IPA SMP Gunungkidul melangsungkan Workshop Pembelajaran IPA Model Discovery Based Unity of Science untuk Meningkatkan Sikap Spiritual Siswa.












